Skip to main content
Boy Yendra Tamin

follow us

Marshanda Dipasung Ibunda karena Masalah Ini

Marshanda dipasung ibundanya, Riyanti Sofyan, selama delapan hari di sebuah rumah sakit swasta di Jakarta Pusat. Kuasa hukum Marshanda, OC Kaligis, menyebutkan pangkal persoalan tersebut karena masalah uang.

"Motivasi pemasungan tersebut karena sejak kecil Caca (panggilan akrab Marshanda) dijadikan 'mesin' ATM (anjungan tunai mandiri) untuk mendapatkan uang sebagai artis," jelas Kaligis di Jakarta, Senin (4/8/2014).

Masih kata Kaligis, setiap kali Caca berganti manajer pun, Riyanti selalu membuat kegaduhan di antaranya agar timbul kesan publik seolah Caca mengalami gangguan kejiwaan terkait perkara perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Pusat dan hak asuh anak.

Riyanti meradang dan bertindak nekat memasung Caca di rumah sakit dipicu keinginan Caca hendak pisah rumah darinya. Istri Ben Kasyafani itu menganggap dirinya sudah dewasa dan memiliki satu anak, sehingga sudah selayaknya tak lagi seatap dengan Riyanti.

Namun, tindakan Caca itu tidak disetujui Riyanti. Dia memaksa Caca untuk selalu tinggal di apartemen yang sudah ditentukan.

Marshanda

"Belakangan ini ada reaksi penolakan dari Riyanti. Maka melalui adik, paman, tante maupun saudara, mereka membuat skenario bahwa Riyanti terkena penyakit stroke, tapi diabaikan begitu saja oleh Caca," beber Kaligis.

Caca dibujuk oleh ibunya dan pihak lain agar mau ke rumah sakit dengan alasan untuk pengobatan, namun Caca menolak karena merasa sehat serta segar bugar. Kemudian, dengan berbagai alasan dan rayuan keluarga, Caca bersedia dibawa ke rumah sakit. Namun, setibanya di sana tiba-tiba seorang dokter menyuntik Caca hingga akhirnya tubuhnya lemas. Setelah itu, Caca menjalani perawatan sejak Sabtu, 26 Juli 2014.

Semula, Caca ingin segera meninggalkan rumah sakit dengan meminta bantuan Sandy, manajer yang ditunjuk untuk menangani semua keperluan masalah keartisan, tapi dilarang oleh Riyanti.

Sementara itu, Caca mengatakan, tindakan ibunya dianggap sudah keterlaluan. Pilihannya pisah rumah dari ibunda bukan karena tidak berbakti kepada orangtua, melainkan menuntut hak sebagai anak yang sudah dewasa.

"Selama ini saya memang diam. Termasuk menyangkut masalah kontrak serta honor yang diterima, tapi ketika diminta tentang keterbukaan dan hak, maka ada reaksi penolakan," tegas Caca.(Antara)

sumber:showbiz.metrotvnews.com/., akses 5/8/2014

Spesial Untuk Anda:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar